Menurutnya jika penyandang diabetes dirasa mengalami gejala komplikasi ketoacidosis & ketones baiknya segera periksakan ke rumah sakit.
"Jika ada gejala ke arah ketoasidosis, seperti sesak, tidak sadar, demam, lemas, mual, muntah, sakit perut, segera ke RS," terang dr. Wismandari.
Penyandang diabetes dengan komplikasi ketoacidosis dan ketones nantinya akan diberikan infus untuk mengatasi dehidrasi yang dialami.
"Tatalaksana segera adalah pasien harus diinfus karena kalau Ketoasidosis Diabetik berarti pasien dalam kondisi dehidrasi. Setelah itu banyak terapi lain yang akan masuk lewat infus. Tidak bisa lewat minum," jelas dr. Wismandari.
Ia menegaskan bahwa komplikasi ketoacidosis dan ketones pada penyadang diabetes harus ditangani dan diobati secara tepat dan segera oleh dokter.
Terlebih komplikasi ketoacidosisdan ketones yang tidak diobati dapat menyebabkan hilangnya kesadaran, bahkan tidak menutup kemungkinan menyebabkan kematian.
Baca Juga: Gejala Diabetes Pada Balita, Ini Penyebab dan Cara Penanganannya
Source | : | Nhs.uk |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar