GridHEALTH.id - Setiap wanita yang berada dalam masa subur, akan mengalami menstruasi setiap bulannya.
Namun jika memasuki masa menopause, maka alaminya tidak mengalami menstruasi selama satu tahun atau 12 bulan.
Menopause yang merupakan keadaan normal bagi seorang wanita terjadi karena proses penuaan atau aging.
Umumnya, menopause terjadi pada wanita yang berusia 45 tahun hingga 55 tahun. Namun, tidak menutup kemungkinan kondisi ini terjadi lebih cepat.
Baca Juga: Daftar 5 Nutrisi yang Akan Mencegah Rambut Rontok di Masa Menopause
Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan, dr F.X.A. Bhimantoro, Sp. OG dari RS Pondok Indah – Bintaro Jaya mengatakan, rata-rata wanita Indonesia mengalami menopause ketika berusia di atas 40 tahun.
“Untuk orang Indonesia sendiri, rata-rata (usia) 40 tahun ke atas normalnya terjadi menopause,” kata dokter Bhimantoro kepada GridHEALTH, dalam liputan khusus, Selasa (23/11/2021).
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar