Dokter Bhimantoro pun menyarankan, agar wanita yang sudah memasuki masa menopause untuk selalu tetap aktif dan mengonsumsi suplemen. Ini dilakukan demi mengurangi risiko terkena osteoporosis.
“Kita sarankan pada orang yang menopause untuk tetap aktif, minum suplemen kalsium, lalu juga terpapar sinar matahari. Dengan terpapar sinar matahari, maka akan mendapat vitamin D,” ujarnya.
Baca Juga: Benarkah Menopause Bikin Rambut Rontok? Begini Jawaban Dokter
Seperti yang diketahui, vitamin D juga sangat baik untuk menjaga kondisi kesehatan tulang dan sendi. Ini karena vitamin tersebut dapat membantu penyerapan kalsium ke tulang.
Oleh karena itu, dokter Bhimantoro menegaskan pentingnya untuk berjemur di pagi hari dan mendapatkan vitamin D secara natural.
Baca Juga: Bisakah Wanita Hamil Selama Fase Pra Menopause? Ini Kata Dokter
“Jadi misalnya seorang wanita yang mengalami menopause untuk mencegah osteoporosis, dia cuma mengonsumsi kalsium saja, tapi tidak minum vitamin D atau terpapar sinar matahari, maka percuma saja. Kalsium yang dikonsumsi tidak diserap masuk ke dalam tulang,” pungkasnya.
Source | : | Mayo Clinic |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar