Karena kondisi seperti itu, muncul kemungkinan sel endometrium akan tumbuh di bagian tubuh yang lain.
Namun penyebab pasti dari endometriosis hingga sekarang belum diketahui.
Selain itu, wanita yang mengalami darah haidnya masuk ke rongga perut, belum tentu mengalami endometriosis.
"Cuma itu juga 80% wanita, kalau menstruasi darah haidnya ada yang masuk ke rongga perut. Tapi tidak semuanya didiagnosis endometriosis," kata dr M. Luky Satria, Sp.OG – KFER, Dokter Spesialis Obstetri & Ginekologi Pusat Fertilitas Bocah Indonesia.
Wanita yang mengalami endometriosis memiliki kondisi yang berbeda-beda, tergantung dengan tingkat keparahannya.
Baca Juga: Endometriosis Tak Hanya Dialami Wanita Dewasa Tapi Juga Dewasa Muda
"Memang ada tingkat pembagiannya endometriosis, derajat ringan, sedang, berat," ujarnya dalam liputan khusus GridHEALTH, Rabu (15/12/2021).
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar