Trikomoniasis ditandai dengan nyeri saat buang air kecil, rasa terbakar di vagina atau kemerahan, aroma yang kuat dari keputihan yang berwarna bening, abu-abu, kuning, atau kehijauan.
Jika mengalami gejala-gejala trikomoniasis, bicara kepada dokter, yang biasanya mengatasi infeksi dengan antibiotik.
5. Kehamilan
Vulva yang bengkak menjadi salah satu bagian dari kehamilan. Ini karena rahim yang tumbuh, memberikan tekanan pada vena di panggul dan pembuluh limfatik.
Untuk menangani pembengkakan saat hamil, sering-seringlah istirahat dan ganjal tubuh bagian bawah dengan menggunakan bantalan.
Ibu hamil juga bisa memakai stoking atau kaus kaki kompresi di siang hari, sebagai cara untuk mengurangi pembengkakan di kaki maupun vagina.
Baca Juga: 4 Pengobatan Rumahan untuk Atasi Vagina Lecet Usai Bersenggama
Source | : | Flo Health,Buoy Health |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar