GridHEALTH.id - Kabar kurang mengenakan datang dari keluarga Ruben Onsu. Dirinya sempat harus jatuh sakit hingga harus menjalani perawatan.
Kali ini, sang istri Sarwendah yang dikabarkan mengidap penyakit langka dan perlu menjalani tindakan operasi.
Mantan personil Cherrybelle ini diketahui sering mengalami sakit kepala sebelah atau migrain.
Sebelumnya, Sarwendah juga didiagnosis mengidap penyakit kista, tapi sudah berhasil diangkat.
“Dalam proses MRI dan proses lainnya, Sarwendah terkena salah satu penyakit langka di batang otaknya,” ujar Ruben Onsu dalam video yang diunggah di kanal YouTube Brownis Trans TV, Kamis (16/6/2022).
Meski kondisi dirinya sendiri masih sedang tidak sehat, Ruben Onsu tetap mengutamakan Sarwendah.
“Sarwendah ini butuh perhatian khusus kan, dan di sini masih belum banyak yang bisa meng-handle salah satu sakitnya,” jelas Ruben Onsu.
Ruben Onsu dan Sarwendah sempat berkunjung ke salah satu rumah sakit di kawasan Karawaci.
Ibu dari tiga orang anak tersebut merasa takut karena melihat pasien dengan penyakit yang sama dengannya, rata-rata berusia lanjut.
Baca Juga: Mengurangi Sakit Kepala Migrain dengan Kunyit, Benarkah Bisa?
Ruben Onsu tidak menjelaskan lebih detail mengenai penyakit yang diidap oleh Sarwendah. Hanya saja, ia mengatakan bahwa istrinya harus menjalani operasi dalam keadaan tenang.
Seberapa berbahayakah sakit kepala migrain? Dilansir dari UCI Health, migrain memang merupakan salah satu jenis sakit kepala yang sering terjadi.
Migrain adalah sakit kepala berdenyut yang terjadi di salah satu sisi kepala atau seluruh kepala dan bisa berpindah-pindah.
Source | : | Mayo Clinic,YouTube,ucihealth.org |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar