GridHEALTH.id - Cacar monyet masih menjadi masalah kesehatan yang perlu diwaspadai.
Meskipun sampai saat ini belum terdeteksi di Indonesia, tapi tidak ada salahnya untuk selalu berhati-hati.
Pusat Pengendalian dan Pencegahan (CDC) Amerika Serikat, belum lama ini menginformasikan kabar terbaru terkait cara penularan virus monkeypox.
Virus tersebut dikabarkan jauh lebih mudah menular, sehingga perlu berhati-hati.
Pada awal kasus cacar monyet yang menyebar di berbagai negara di luar Afrika, penyakit ini banyak dialami oleh pria yang berhubungan sesama jenis.
Namun, anggota staf CDC Dr. Agam Rao menemukan, ada pula wanita yang terinfeksi cacar monyet.
Mereka juga telah menemukan adanya penularan yang terjadi antara anggota keluarga dan orang-orang yang melakukan kontak erat.
Bahkan dalam investigasinya, penularan cacar monyet dapat terjadi melalui peralatan sehari-hari seperti handuk hingga seperai.
"Kami juga mendengar di seluruh dunia tentang kontak dekat seperti anggota rumah tangga yang berbagi tempat tidur, handuk, telah tertular infeksi," kata Agam Rao, dikutip dari Reuters, Selasa (28/6/2022).
"Jadi bukan hanya melalui kontak intim yang dekat (virus monkeypox) ini menyebar," jelasnya.
Dia juga menyebutkan, bahwa lesi yang ada pada pasien cacar monyet kali ini, ukurannya lebih kecil dibanding yang terjadi di Afrika.
Source | : | Reuters |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar