Penderita kusta disarankan untuk berobat dalam pengobatan lebih lanjut, di tambah saat ini pemerintah juga sudah menyediakan obat kusta secara gratis di puskesmas.
Panu juga dikenal dengan nama tinea versicolor yang merupakan infeksi jamur malassezia, umumnya tumbuh pada permukaan kulit.
Jenis jamur ini hidup berdampingan dan bisa saling menguntungkan dengan sel tubuh, namun terkadang pertumbuhannya sulit dikendalikan.
Sehingga infeksi ini mengganggu pigmentasi normal dari kulit yang diawali dengan bercak kecil hingga menyebabkan perubahan warna.
Beberapa pengaruh yang menimbulkan pertumbuhan berlebih dari jamur panu adalah keringat berlebih, cuaca lembab dan panas, perubahan hormonal, dan menurunnya sistem kekebalan tubuh.
Gejala yang ditimbulkan adalah bercak putih, kering, gatal, bersisik, dan perubahan warna kulit menjadi semakin gelap (hiperpigmentasi).
Baca Juga: Sistem Kekebalan Tubuh Lemah Bisa Membuat Panu Muncul, Studi
Panu bukan merupakan penyakit yang serius, namun lebih mempengaruhi psikologis penderita, karena dapat mengurangi rasa percaya diri akibat adanya perubahan pada kulit.
Beberapa obat yang biasa digunakan untuk mengatasi panu adalah terbinafine, selenium sulfida, mikonazol, dan clotrimazole.
Untuk jenis krim topikal yang biasa digunakan adalah ciclopirox dan ketokonazol.
Penyakit panu merupakan jenis penyakit yang bisa dicegah, antara lain dengan cara berikut ini:
Source | : | kompas,Sehat Negeriku,Dinkes Jakarta |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar