GridHEALTH.id – Nangka seringkali dikaitkan dengan makanan orang menengah ke bawah.
Padahal nyatanya, nangka memiliki banyak manfaat untuk menyelesaikan berbagai masalah kesehatan saat dikonsumsi.
Sehingga menjadikan semua bagian pohon nangka dikonsumsi oleh manusia, termasuk salah satunya adalah daun nangka.
Sebelum membahas lebih lanjut mengenai daun nangka, berikut ini kandungan umum buah nangka yang sudah matang, yaitu 72 – 94 gram air, 16 – 25,4 gram karbohidrat, 1,2 – 1,9 gram protein, 0,1 – 0,4 gram lemak, 1 – 1,5 gram serat, 0,03 – 0,09 mg tiamin, 20 – 37 mg kalsium, 38 – 41 mg magnesium, 150 – 540 IU vitamin A, fosfor, fitonutrien (antikanker, antihipertensi), dan potasium (tekanan darah).
Buah nangka mungkin lebih populer dibandingkan daun nangka untuk diolah dan dikonsumsi, mengingat kandungan di atas yang baik untuk tubuh.
Padahal disebutkan dalam penelitian di dalam daun nangka memiliki kandungan sapogenin, cycloartenone, cycloartenol, sitosterol, dan tanin.
Berikut ini 6 masalah kesehatan yang dapat diatasi dengan daun nangka, antara lain:
1. Masalah daya tahan tubuh - Kandungan dalam daun nangka akan menstabilkan daya tahan tubuh dan menjadi kebal terhadap penyakit.
2. Masalah kulit - Dengan daun nangka, maka akan mempercepat proses penyembuhan bekas luka dengan mengangkat sel-sel mati,.
Caranya, segenggam daun nangka muda dicuci bersih dan dihaluskan lalu oleskan pada bagian bekas luka sebanyak minimal seminggu sekali atau setiap hari untuk hasil maksimal.
3. Masalah penuaan - Daun nangka kaya akan antioksidan yang berperan penting untuk mencegah penuaan dini, dengan cara menangkal radikal bebas dalam tubuh.
4. Bisul
Source | : | drhealthbenefits.com,Medicinal uses of Jackfruit (Artocarpus heterophyllus) pdf |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar