GridHEALTH.id - Kutil adalah pertumbuhan kecil dengan tekstur kasar yang dapat muncul di mana saja di tubuh.
Ini bisa terlihat seperti lepuh padat atau kembang kol kecil. Kutil disebabkan oleh virus dalam keluarga human papillomavirus (HPV).
Pertumbuhan kecil dan non-kanker ini muncul ketika kulit terinfeksi salah satu dari banyak virus human papillomavirus (HPV).
Virus memicu pertumbuhan sel ekstra, yang membuat lapisan luar kulit tebal dan keras.
Anak-anak dan remaja mendapatkan lebih banyak kutil daripada orang dewasa karena sistem kekebalan mereka belum membangun pertahanan terhadap banyak jenis HPV.
Baca Juga: Titik Pijat Akupresur Redakan Batuk - Pilek Pada Anak, Ibu Harus Tahu
Orang dengan sistem kekebalan yang lemah - seperti orang dengan HIV atau yang menggunakan obat biologis untuk kondisi seperti RA, psoriasis, dan IBD - juga lebih rentan terkena kutil karena tubuh mereka mungkin tidak dapat melawannya.
Salah satu masalah yang paling menjadi momok penderita kutil adalah munculnya kutil di lepak kaki.
Bagaimana tidak dengan tumbuhnya kutil di telapk kaki, maka penderita akan kesakitan saat menapakan kakinya di lantai yang keras.
Mengatasi kutil di telapk kaki, penyedia layanan kesehatan biasanya mendiagnosis kutil plantar, bahasa medis kutil di telapak kaki, dengan melihatnya atau memotong lapisan atas dengan pisau bedah dan memeriksa titik-titiknya.
Titik-titik itu adalah pembuluh darah kecil yang menggumpal. Atau penyedia layanan kesehatan mungkin memotong sebagian kecil dari pertumbuhan dan mengirimkannya ke laboratorium untuk pengujian.
Baca Juga: Faktor Penyebab dan Risiko Asam Urat Kambuh, Perlu Diwaspadai!
Source | : | RSUD Buleleng-kutil telapak kaki,MayoClinic-kutil telapak kaki |
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar