GridHEALTH.id - Asam lambung kronis ternyata bisa menyebabkan kematian, inilah gejala awalnya.
Refluks asam terjadi ketika isi perut naik ke kerongkongan, saluran yang menghubungkan mulut ke perut.
Kebanyakan orang mengalami refluks ringan dari waktu ke waktu.
Risiko komplikasi umumnya rendah bila refluksnya kecil.
Sebaliknya, refluks asam yang sering dapat menjadi tanda kondisi yang dikenal sebagai penyakit gastroesophageal reflux (GERD).
Baca Juga: Fakta Kerupuk Kulit Bagus Dikonsumsi untuk Asam Lambung dan Maag
Meskipun GERD sendiri bukanlah kondisi yang mengancam jiwa, penyakit ini dapat menyebabkan masalah kesehatan dan komplikasi yang lebih serius jika tidak ditangani.
Asam lambung kronis ini biasanya diatasi dengan perubahan gaya hidup dan minum obat-obatan tertentu.
Namun, pada beberapa kasus yang lebih parah bisa sampai harus dioperasi.
Gejala utama asam lambung kronis adalah heartburn atau sensasi seperti terbakar pada dada.
Ini terjadi setelah makan dan semakin memburuk ketika malam hari.
Baca Juga: Jenis Makanan yang Dilarang Bagi Para Penderita Asam Lambung
Selain heartburn, berikut ini beberapa gejala asam lambung kronis yang pada umumnya terjadi, antara lain:
1. Mulut terasa pahit
2. Di tenggorokan seperti ada yang mengganjal
Source | : | healthline,ekahospital.com |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar