GridHEALTH.id - Anda sering merasa sakit perut di sebelah kiri?
Ternyata inilah yang jadi penyebab sakit perut sebelah kiri.
Sakit perut sebelah kiri bisa disebabkan oleh berbagai faktor.
Perut sebelah kiri merupakan lokasi berkumpulnya organ penting, seperti ginjal kiri, pankreas, usus besar (kolon), limpa, sebagian kecil lambung, kelenjar adrenal dan bagian kiri hati.
Pada perempuan, area ini juga merupakan lokasi bagi ovarium sebelah kiri.
Ketika satu atau beberapa organ tersebut mengalami gangguan kesehatan, maka hal ini dapat memicu rasa nyeri pada perut sebelah kiri.
Namun, sakit perut sebelah kiri umumnya dapat sembuh dengan sendirinya dalam waktu 1-2 hari.
Meski begitu, kondisi ini tetap perlu diwaspadai karena bisa jadi merupakan tanda penyakit berbahaya.
Tanpa disadari, ada berbagai hal yang jadi penyebab sakit perut sebelah kiri bisa terjadi.
Ada beberapa kemungkinan yang menandakan jika perut sebelah kiri sakit merupakan gejala dari sebuah penyakit tertentu.
Berikut ini berbagai macam penyakit yang perlu diwaspadai dan bisa segera diatasi.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mengatasi Sakit Perut Sebelah Kiri Sampai ke Pinggang
1. Penumpukan gas
Kondisi gas yang terjebak dalam usus akan menyebabkan sakit perut.
Seperti diketahui dalam proses pencernaan menghasilkan gas.
Jika gas bergerak terlalu lambat atau tidak bergerak artinya akan terjebak di dalam usus.
Akibatnya mengalami gangguan seperti perut melilit, perut begah dan kentut berlebihan.
2. Diverkulitis
Sebagian besar kasus sakit perut sebelah kiri bawah disebabkan oleh divertikulitis, yaitu peradangan pada divertikula (kantong-kantong kecil yang terbentuk di usus besar).
Beberapa gejala yang ditimbulkan oleh divertikulitis antara lain nyeri perut, demam, BAB berdarah, mual dan muntah.
Kondisi ini dapat disembuhkan tanpa perawatan medis, yaitu dengan beristirahat dan memperbaiki pola makan.
3. Hernia
Hernia adalah kondisi ketika usus atau jaringan lunak lain menembus dinding otot perut yang lemah dan menyebabkan benjolan tak biasa disekitar tubuh, seperti pada perut.
Baca Juga: Jangan Biarkan, Sakit Perut Sebelah Kiri Bisa Jadi Tanda Penyakit ini
Tonjolan yang terbentuk bisa menyebabkan nyeri pada perut sebelah kiri, terutama saat batuk, membungkuk, atau mengangkat benda berat.
Hernia bisa berpotensi menjadi masalah serius jika tidak segera ditangani, oleh karena itu segera temui dokter spesialis penyakit dalam jika sudah merasakan gejalanya.
4. Gastritis
Penyebab sakit perut sebelah kiri berikutnya adalah gastritis.
Kondisi ini terjadi akibat adanya peradangan, iritasi, atau pengikisan pada lapisan lambung sehingga timbul rasa nyeri pada area perut.
Gastritis yang berkepanjangan biasanya disebabkan oleh infeksi bakteri H.pylori, yaitu bakteri yang menyerang lapisan lambung.
Selain nyeri perut, gastritis juga dapat menyebabkan keluhan mual, muntah, dan perut terasa begah (penuh).
5. Radang usus besar
Sakit perut sebelah kiri bawah pada pria maupun wanita juga dapat disebabkan oleh radang usus besar.
Selain menyebabkan nyeri perut, peradangan pada usus besar juga dapat mengakibatkan diare, penurunan berat badan, kelelahan, hingga perubahan feses menjadi berlendir atau konsistensinya menjadi lebih lembek.
Itulah lima hal yang bisa menyebabkan sakit perut sebelah kiri sehingga perlu adanya penanganan lebih lanjut.
Baca Juga: Sakit Perut Sebelah Kiri Tanda Terkena Radang Usus Besar dan Hernia
Source | : | Siloam Hospitals,ekahospital.com |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | David Togatorop |
Komentar