Find Us On Social Media :

Hari Hipertensi Sedunia: Waspadai Hipertensi, Pintu Masuk Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah

Tak sulit sebenarnya mencegah dan mengendalikan hipertensi. Caranya dengan rutin mengukur tekanan darah secara berkala.

“Kita tumbuhkan kesadaran diri kita semua untuk melakukan cek kesehatan, melakukan pengukuran tekanan darah secara berkala, dan mencegah serta mengendalikan hipertensi,” kata Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI, Anung Sugihantono.

Hipertensi dapat dicegah dengan mengendalikan perilaku berisiko. Hindari merokok, diet yang tidak sehat seperti kurang konsumsi sayur dan buah serta konsumsi gula, garam dan lemak berlebih, obesitas, kurang aktivitas fisik, konsumsi alkohol berlebihan dan stres.

Baca Juga: Penderita Diabetes Rawan Gula Darah Rendah, Ini Cara Mencegahnya

Hari Hipertensi Sedunia yang digelar setiap 17 Mei bertujuan meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat bahwa hipertensi dapat dicegah dan diobat. (*)