Find Us On Social Media :

Kaki Sering Kram, Dari Sekadar Lelah Hingga Tanda Ginjal Bermasalah

Kaki sering kram bisa menandakan penyakit serius, tak sekadar kelelahan.

GridHEALTH.id - Kaki sering kram perlu dicari akar masalahnya, jangan diabaikan karena bisa jadi merupakan tanda penyakit serius meski sebagian besar karena kelelahan.

Baca Juga: Kram Perut Parah Saat Menstruasi? Jangan Abaikan, Bisa Jadi Tanda Menstruasi Tak Normal   

Menurut Atif Zaman, MD, M.P.H., editor junior NEJM Journal Watch Gastroenterology, prevalensi kram otot pada pasien dengan sirosis berkisar 22-88%, tergantung pada berbagai definisi kram.

Mekanisme spesifik yang menyebabkan kaki sering kram otot yang dialami oleh pasien sirosis belum sepenuhnya dieksplorasi.

Tetapi, ada alasan untuk percaya bahwa metabolisme energi, fungsi saraf, elektrolit, dan volume plasma berperan dalam kontraksi otot yang menyakitkan, terutama di kaki.

Sebuah studi yang dilakukan pada bulan Maret 2019 dan dilakukan oleh para peneliti dari Departemen Gastroenterologi dan Hepatologi Rumah Sakit Umum JA Hiroshima di Hatsukaichi, Jepang, juga menemukan bahwa kram otot relatif lazim pada pasien dengan penyakit liver kronis.

Temuan penelitian menunjukkan, bahwa pasien wanita, penderita diabetes, dan mereka yang memiliki penyakit ginjal kronis di atas penyakit liver kronis cenderung mengalami kaki sering kram otot.

Baca Juga: Pisang Baik Untuk Jantung Karena Kandungan Kalium dan Zat Gizi Lain

 

Setelah mengungkap semua ini, adakah alasan untuk percaya bahwa kaki sering kram yang dialami mungkin disebabkan oleh penyakit liver?