GridHEALTH.id - Baru-baru ini, China kembali digegerkan akan adanya virus lama yang kembali menyerang, yaitu Hantavirus.
Ditengah pandemi corona yang telah menjangkit di China sejak akhir tahun 2019, kini Hantavirus datang lagi hingga menewaskan seorang pria.
Baca Juga: Tak Ada Obat dan Vaksinnya, China Kembali Digegerkan dengan Hantavirus Ditengah Pandemi Virus Corona
Dilansir dari Twitter resmi Global Times, seorang pria meninggal dalam bus saat perjalanan pulang kerja akibat Hantavirus.
Melansir laman Centers for Disease Control and Prevention, Hantavirus atau Hantavirus pulmonary syndrome (HPS) adalah keluarga virus yang menyebar melalui kotoran atau gigitan tikus dan rodensia (hewan pengerat) yang dapat menyebabkan beragam sindrom penyakit pada orang di seluruh dunia.
Tikus menumpahkan virus dalam urine, kotoran, dan air liur mereka.
Melihat hal ini, lantas adakah perbedaan Hantavirus dengan leptospirosis?