Find Us On Social Media :

Bilik Desinfeksi Berbahaya juga Tidak Bisa Hilangkan Virus; Masyarakat Bisa Menolak Masuk ke Disinfectant Chamber

Bilik sterilisasi dan sarana cuci tangan

GridHEALTH.id – Sejak Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menjadi buah bibir dan berita setelah dirinya mempromosikan bilik desinfektan kepada Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto melalui video call, masyarakat langsung merasa mendapat agin segar untuk Hadapi Corona.

Sejak saat itu bilik desinfeksi langsung menjadi buruan masyarakat, kantor, bahkan pengurus rumah ibadah.

Baca Juga: Aneka Makanan Sehat yang Baik Untuk Paru-paru Saat Pandemi Corona

Tujuannya tidak lain untuk bisa meminimalisir infeksi juga penularan virus corona Covid-19 atau SARS Cov2.

Saat masyarakat banyak memburu bilik disinfeksi alias desinfektant chamber, Ahli dalam hal ini peneliti, dokter dan ahli kimia bahkan WHO tidak tinggal diam.

Mereka mengingatkan prihal penggunaan desinfektant.

Salah satunya pesan berantai notulensi Webinar kemarin Sabtu (29 Maret 2020), yang diterima redaksi GridHEALTH.id berikut ini.

Baca Juga: Agar Tak Mudah Sakit, Tingkatkan Imunitas Tubuh di Saat Wabah Melanda

Dalam notelensi tersebut disebutkan pembicaranya adalah Bimo A. Tejo, Ph.D , Associate Professor Department of Chemistry Universiti Putra Malaysia.

Adapun bahasannya pada Webinar yang disebutan diselenggaraan pada Sabtu, 28 Maret 2020, adalah mengenai Desinfecting Coronaviruses.

Poin satu dalam notulensi tersebut langsung menyebutkan mengenai disinfectant chamber.