GridHEALTH.id - Polda Metro Jaya telah menggelar rapid test walk thru gratis saat car free day (CFD) atau hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/6/2020) lalu.
Rapid test walk thru digelar bekerja sama dengan Pusat Kedokteran dan Kesehatan Mabes Polri, RS Polri Kramatjati, Kesehatan Kodam Jaya, Korlantas Polri, Ditlantas Polda Metro Jaya dan Dinas Kesehatan DKI Jakarta.
Namun, diantara rapid test yang seharusnya mencapai target 1.000 orang tersebut, terdapat 5 orang yang menunjukkan hasil reaktif.
"Rapid test tadi yang ikut tes 600 orang. Reaktif 5 orang," kata Kapusdokkes Polri Brigjen Rusdianto.
Baca Juga: Vaksin Covid-19 Telah Siap di Depan Mata, Tapi WHO Minta 3 Kelompok Ini Diutamakan Dulu
Akibat hal tersebut, kini kabarnya CFD Jakarta akan kembali ditiadakan.