LIPI juga terlibat uji klinis vaksin di Indonesia dengan Kalbe Farma dan Korea Selatan. "Khususnya teman-teman LIPI terlibat dengan Kalbe Farma dan Korea," katanya.
Handoko mengatakan Kalbe Farma dan Genexine Korea Selatan bekerja sama untuk uji klinis vaksin DNA untuk Covid-19.
"Kita melibatkan diri dan terlibat di uji klinis fase 2 dan 3 dari kandidat vaksin yang sudah dikembangkan oleh berbagai mitra di luar negeri," tutur Handoko.
Handoko menyatakan Genexine Korea Selatan saat ini sedang dalam proses persetujuan untuk uji klinis fase 1 di Korea, fase 1 untuk beberapa orang saja. Sementara fase 2 dan 3 uji klinis akan dilakukan di Indonesia.
Sementara PT Bio Farma dan perusahaan biofarmasi asal China yakni Sinovac bekerja sama di uji klinis vaksin dari virus yang dilemahkan atau dimatikan.
Sedangkan Indonesia secara mandiri sedang membuat vaksin berbasis protein rekombinan. Lembaga Biologi Molekuler Eijkman yang memimpin pengembangan vaksin mandiri itu, dan uji vaksin di hewan akan dilakukan fasilitas laboratorium biosafety level 3 (BSL-3) LIPI di Cibinong, Jawa Barat.
Baca Juga: Memasuki New Normal, Ini Kesalahan Memakai Masker yang Sering Terjadi
Karena jumlah penduduk Indonesia terhitung banyak, maka kebutuhan vaksin Covid-19 di Indonesia tergolong .