GridHEALTH.id - Buah alpukat memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh kita. Salah satunya, untuk mengatasi penyakit asam lambung atau Gastroesophageal Reflux Disease (GERD). Orang awam sering menyebutnya maag.
Alpukat dikenal mengandung beberapa jenis vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh, yakni mengandung zat besi, mangan, fosfor, tembaga, zinc, vitamin A, B1 (tiamin), B2 (riboflavin), dan B3 (niasin) dalam jumlah kecil.
Alpukat juga aman dikonsumsi karena rendah kalori. Alpukat menghadirkan 160 kalori, 15 gram lemak sehat (2,1 gram lemak jenuh, 1,8 gram lemak tak jenuh ganda, dan 10 gram lemak tak jenuh tunggal) dan 2 gram protein. Oleh karena itu buah alpukat disebut dengan buah yang berlemak tinggi.
Alpukat bermanfaat mengatasi GERD karena kaya akan serat yang larut maupun tidak larut. Alpukat menenangkan usus, mencegah sembelit serta mencegah peradangan pada usus atau gejala yang sama.
Semua kandungan yang ada di dalam alpukat itu menyebabkan orang yang mengonsumsi alpukat dapat mengurangi peradangan, meningkatkan kadar kolesterol dan mengeluarkan cairan empedu dan lambung untuk menjaga keasaman.
Dengan terjaganya keasaman dalam perut, makanan yang dikonsumsi akan dicerna dengan lebih efisien.
Baca Juga: 6 Jenis Makanan Alami Ampuh Menghilangkan Kram Otot dengan Cepat
Baca Juga: Studi: Kebanyakan Kasus Radang Tenggorokan Tidak Membutuhkan Antibiotik
Alpukat juga mengandung alkali yang artinya buah alpukat memiliki tingkat PH yang tinggi sehingga alpukat kaya akan antioksidan dan menjadi salah satu kunci yang membantu mengurangi refluks asam.
Alpukat yang relatif tinggi lemak, yaitu sekitar 15%, dapat digunakan untuk mengisi perut lapar yang dapat bertahan tiga hingga lima jam (efektif tiga jam) tanpa adanya keinginan makan lagi.
Hal tersebut menyebabkan perasaan perut kenyang lebih lama sehingga berpotensi makan dengan kalori yang sedikit. Hal ini dapat digunakan untuk orang yang memiliki kelebihan berat badan dan obesitas.
Penderita GERD juga dapat menggunakan buah alpukat sebagai makanan untuk menghindari asam lambung karena dengan memakan setengah buah alpukat, keinginan untuk makan akan menurun hingga tiga jam kemudian
Orang depresi sering melaporkan adanya masalah lambung atau percernaan sehingga mengakibatkan mual atau muntah.
Ini dikarenakan depresi mengubah respon otak terhadap stres dengan menekan aktivitas di hipotalamus, kelenjar hipofisis, dan kelenjar adrenal.
Makan lemak tak jenuh tunggal yang terdapat pada alpukat bisa mengurangi depresi dan membantu tubuh dalam menyeimbangkan asupan lemak dapat membantu mengendalikan depresi.
Selain itu, dalam buah alpukat yang memiliki jumlah folat yang tinggi telah terbukti membantu menjaga bahan kimia, dopamin, dan serotonin yang baik bagi otak.
Baca Juga: 7 Tanda Tubuh Kelebihan Garam, Salah Satunya Sering Pusing Kepala
Ada beberapa cara untuk mengonsumsi buah alpukat selain dimakan secara langsung dan di jus, yaitu dijadikan toping pada sushi rolls, dijadikan saus pasta lalu mengonsumsinya bersama roti panggang, bahan campuran smoothies atau sebagai campuran pada puding untuk hidangan penutup. (*)