Seperti diketahui, Feby sempat mengumumkan bahwa dia menjalani operasi kista ovarium. Kabar itu dia sampaikan lewat instagram pada tanggal 28 Mei 2020. Dia mengaku bahwa operasinya berjalan lancar dilanjutkan kemoterapi.
Biasanya kerontokan rambut akan terlihat dalam 2 – 3 minggu setelah memulai kemoterapi.
Saat kemo selesai, rambut akan tumbuh kembali. Kebotakan hanya terjadi di kasus-kasus langka yang melibatkan pemberian obat tertentu dalam dosis yang sangat tinggi.
Kerontokan rambut terjadi karena kemo menargetkan semua sel yang dapat membelah dengan sangat cepat.
Folikel rambut adalah struktur dalam kulit yang berfungsi menumbuhkan rambut. Folikel adalah salah satu sel dengan laju pertumbuhan tercepat dalam tubuh.
Dalam keadaan normal, di luar prosedur kemo, folikel rambut akan membelah setiap 23 – 72 jam.
Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Baking Soda Bisa Sembuhkan Asam Urat
Baca Juga: 'Viral Load', Faktor Penting Berperan Pada Penularan Virus Corona
Akan tetapi, selagi kemo bekerja untuk menghancurkan sel kanker, prosedur ini juga akan menghancurkan sel-sel rambut. Dalam beberapa minggu setelah memulai kemo, kita mungkin akan mengalami kerontokan atau kebotakan rambut.