Ilmuwan biomedis Amreen Bashir dan Peter Lambert dari Aston University di Inggris menemukan tingkat kontaminasi bakteri yang sangat tinggi di dalam kosmetik.
Kosmetik yang ditelitinya berupa lipstik, lip gloss, eyeliner, dan maskara. Beberapa kosmetik ini dipilih karena semakin tinggi kadar air, semakin tinggi kemungkinan kontaminasi.
Selain itu, spons jenis beauty blender juga dapat mengontaminasi jamur dengan tingkat tinggi jika jarang dibersihkan.
Baca Juga: 4 Cara Mudah dan Efektif Mengatasi Biduran Tanpa Obat Antihistamin
Total, tim peneliti memeriksa 467 produk kosmetik yang terdiri dari 96 lipstik, 92 eyeliner, 93 mascara, 107 lipglos, dan 79 spons blender.
Dalam Journal of Applied Microbiology yang dipublikasikan tahun 2019, Bashir dan Lambert menjelaskan, salah satu peraturan kosmetik adalah produknya tidak boleh mengandung organisme patogen atau mikroorganisme parasit.
"Namun, 70 hingga 90% dari semua produk kedaluwarsa terkontaminasi bakteri," tulis mereka, seperti dilansir Science Alert, Selasa (03/12/2019).
Dalam studinya, tim juga memberi kuesioner untuk para responden pengguna kosmetik.