Find Us On Social Media :

Demi Manusia, 500 Ribu Ikan Hiu Akan Musnah Demi Kandungan Vaksin Virus Corona

500 ribu ikan hiu diprediksi akan mati untuk produksi massal vaksin virus corona.

GridHEALTH.id - Salah satu pembuat vaksin virus corona SARS-CoV-2, GlaxoSmithKline (GSK), berencana untuk menggunakan hingga satu miliar dosis squalene.

Jumlah tersebut digunakan untuk mengembangkan vaksin yang diharapkan  mengakhiri pandemi Covid-19.

Untuk diketahui, minyak alami squalene banyak terdapat pada ikan hiu. Minyak ini telah digunakan pada vaksin flu sejak tahun 1997.

Dilansir Express UK,  minyak ini juga bakal digunakan pada vaksin virus corona untuk meningkatkan efektivitasnya.

Masalahnya, untuk bisa memperoleh 1.000 kg minyak squalene membutuhkan sekitar 3 ribu ikan hiu. Hal ini berisiko meningkatkan risiko punahnya ikan hiu yang saat ini jumlahnya terus menurun.

Kekhawatiran ini disampaikan oleh sebuah kelompok ahli konservasi, Shark Allies. Menurut kelompok tersebut, jika setiap orang di dunia memperoleh satu dosis vaksin, sebanyak 250 ribu ekor ikan hiu harus meregang nyawa.

Baca Juga: Studi : Ekstrak Ikan Gabus Dapat Menurunkan Kadar Gula Darah Pada Penderita Diabetes

Baca Juga: Profesor Akmal Taher : 'Ada yang Berusaha Kecilkan Angka Kematian Covid-19'

“Kami tidak dalam bentuk apapun mencoba menghalangi atau memperlambat pengembangan vaksin virus corona atau pengobatan penting lainnya yang dibutuhkan untuk melindungi umat manusia dari penyakit,” tulis Shark Allies pada laman web-nya.