Find Us On Social Media :

Demi Manusia, 500 Ribu Ikan Hiu Akan Musnah Demi Kandungan Vaksin Virus Corona

500 ribu ikan hiu diprediksi akan mati untuk produksi massal vaksin virus corona.

“Kami meminta sumber yang lebih berkelanjutan untuk squalene dapat digunakan untuk aplikasi yang kurang mendesak, dimana ada alternatif lainnya sama efektifnya dengan squalene dari ikan hiu.”

Alternatif untuk squalene dari sumber yang lebih ramah lingkungan memang tersedia. Beberapa di antaranya adalah squalene sintetis yang diambil dari tumbuhan serta minyak squalene dari tebu.

 

Menurut Shark Allies, “Melalui kacamata ilmu kimia, squalene dari sumber lainnya seharusnya identik, (karena) struktur kimianya tetap sama (C30H50).”

Berdasarkan hal tersebut, seharusnya minyak squalene yang diperoleh dari sumber lain bisa tetap digunakan. Namun, kemanjurannya pada vaksin untuk manusia sebenarnya masih belum cukup dibuktikan.

Shark Allies sendiri mengakui hal ini dengan menyampaikan bahwa, “Baru ada satu penelitian yang menemukan bahwa efek squalene bukan dari hewan sama efektifnya dengan squalene dari ikan hiu pada vaksin.”

Baca Juga: 6 Cara Mudah Meredakan Nyeri Haid, Hemat Biaya dan Tanpa Repot

Baca Juga: Makan Buah Baik Untuk Kesehatan, Tapi Ada yang Dilarang Buat Penderita Diabetes, Cek Buah Apa Saja

Tim ahli konservasi dari Shark Allies meminta penambahan jumlah penelitian ihwal hal ini agar minyak squalene yang bersumber dari makhluk lain selain ikan hiu dapat digunakan pada vaksin.