Find Us On Social Media :

Setelah Sembuh dari Covid-19, Sangat Mungkin Kembali Terinfeksi Virus Corona Lebih Parah, Tapi Jangan Takut

Ilustrasi - Pasien yang mengalami reinfeksi alias infeksi berulang Covid-19.

GridHEALTH.id – Jangan salah, seseorang yang sudah sembuh dari Covid-19, dikemudian hari bisa saja terinfeksi virus corona untuk yang kedua kalinya.

Bahkan, melihat dari beberapa kasus yang sudah terjadi, infeksi kedua virus corona yang dialami seseorang bisa lebih barah alias lebih berat dari yang pertama.

Baca Juga: Dibalik Bau Menyengat, Petai Mampu Hindari 5 Masalah Kehamilan yang Bisa Menyerang Kapan Saja

Hal ini diperkuat dari pernyataan yang diterbitkan Lancet Infectious Diseases. Yang mana isinya adalah seseorang tidak hanya berpeluang terinfeksi Covid-19 dua kali, tetapi juga bisa lebih parah ketika terinfeksi untuk kedua kalinya.

 

"Kami masih belajar tentang biologi virus dan biologi kami sendiri dalam hal menangani virus,” kata rekan penulis studi yang juga Direktur Laboratorium Kesehatan Masyarakat Negara Bagian Nevada, Mark Pandori, seperti dilansir TIME.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Manfaat Minum Es Kopi Hitam Polos Tanpa Gula

Studi itu merinci kasus seorang pria berusia 25 tahun yang tinggal di Nevada. Dia awalnya dinyatakan positif Covid-19 pada bulan April.

Gejala batuk, sakit tenggorokan, sakit kepala, mual, dan diare yang dialaminya hilang pada akhir April 2020, dan kemudian dinyatakan negatif Covid-19, setelah dilakukan test.

Baca Juga: Jangan Salah Pilih! Tidak Semua Obat Herbal Aman Dikonsumsi, Ini Tipsnya