Find Us On Social Media :

Efektifkah Rapid Test Antigen Sebagai Syarat Travelling di Indonesia? Luhut; Memiliki Sensitivitas Lebih Baik

Efektifkah rapid tes antigen menjadi syarat wajib untuk travelling di Indonesia?

GridHEALTH.id - Pemerintah Indonesia kembali membuat kebijakan nasional dalam hadapi corona.

Kebijakan tersebut adalah sebuah syarat baru yang harus dipenuhi oleh masyarakat, yang akan melakukan travelling di dalam negeri.

Baca Juga: Cara Paling Akurat Mengukur Konsumsi Lemak Berlebih Ternyata Menggunakan Tali, Bukan Timbangan

Syarat tersebut adalah, setiap masyarakat yang hendak berpergian ke luar kota harus melengkapi diri dengan selembar surat sehat bebas infeksi Covid-19 dari hasil rapid test antigen.

"Rapid test antigen ini memiliki sensitivitas yang lebih baik bila dibandingkan rapid test antibodi," kata Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan melansir Kompas.com, Selasa (15/12/2020).

Penting diketahui, ada perbedaan antara rapid test antigen dengan rapid test antibodi yang selama ini digunakan dalam melakukan perjalanan. 

Rapid test antigen, menurut Ahli Patologi Klinis yang sekaligus Wakil direktur RS UNS Tonang Dwi Ardyanto, seperti dilansir dari Kompas.com (21 November 2020), merupakan tes menggunakan sampel swab mirip dengan PCR.

Karenanya rapid test antigen dinilai lebih akurat dibandingkan rapid test antibodi.

Baca Juga: Tak Perlu ke Rumah Sakit, Ini 6 Cara Sembuh dari Covid-19 Hanya dengan Isolasi Mandiri di Rumah