Find Us On Social Media :

Syarat dan Tata Cara Vaksinasi Covid-19 Bagi 4 Kelompkok Masyarakat Spesial

4 kelompok masyarakat ini boleh divaksin Covid-19, dengan syarat khusus.

Pertanyaan

1. Apakah ada kontak dengan orang yang sedang dalam pemeriksaan terkonfirmasi/sedang dalam perawatan karena penyakit Covid-19 dalam waktu 14 hari terakhir?

- Jika ya, lihat pertanyaan nomor dua di bawah ini.

2. Jika pertanyaan nomor 1 (satu) Ya dan apakah mengalami gejala demam batuk/pilek/sesak napas dalam 7 hari terakhir?

- Jika Ya, vaksinasi ditunda sampai 14 hari setelah gejala muncul

3. Apakah pernah terkonfirmasi menderita Covid-19?

- Jika ya, vaksinasi ditunda sampai tiga bulan sejak terkonfirmasi Covid-19.

4. Apakah  sedang hamil atau menyusui?

Baca Juga: Tidak 100 Persen Tangkal Corona, IDI Sarankan 3 Cara agar Antibodi Terbentuk Optimal usai Vaksinasi Covid-19

- Jika sedang hamil vaksinasi ditunda sampai melahirkan, Ibu menyusui boleh divaksinasi.

5. Pertanyaan untuk vaksinasi ke-1. Apakah memiliki riwayat alergi berat seperti sesak napas, bengkak dan urtikaria seluruh badan atau rekasi berat lainnya karena vaksin?

Pertanyaan untuk vaksinasi ke-2. Apakah memiliki riwayat alergi berat sepertisesat napas, bengkak dan urtikaria seluruh badan atau rekasi berat lainnya setelah divaksin Covid-19 sebelumnya?

- Jika kedua pertanyaan itu jawabannya Ya, vaksinasi diberikan di rumah sakit atau tidak diberikan lagi untuk vaksinasi ke-2.

6. Apakah sedang menderita penyakit jantung, penyakit ginjal kronis/cuci darah penyakit hati/liver?

- Jika ya, vaksinasi tidak dapat diberikan

Baca Juga: Rasakan Keampuhan Vaksin Covid-19, Kasus Positif Corona di Negara Ini Berkurang Drastis

7. Apakah sedang menderita dan mendapat pengobatan penyakit kanker?

- Jika ya, vaksinasi tidak dapat diberikan. Jika sasaran sudah sembuh, vaksinasi dapat diberikan.

8. Apakah sedang mendapat pengobatan untuk gangguan pembekuan darah, defisiensi imun dan penerima produk/transfusi?

- Jika ya, vaksinasi ditunda dan dirujuk.

9. Apakah memiliki riwayat penyakit epilepsi?

 - Jika ya, vaksinasi dapat diberikan dalam keadaan terkontrol.

Baca Juga: WHO 'Khawatir' Efektivitas Vaksin Covid-19 Menghadapi Aneka Varian Virus Corona yang Terus Bermunculan