Find Us On Social Media :

Merokok Ternyata Dapat Menyebabkan Diabetes Tipe 2, Hasil Studi

Merokok dapat menyebabkan risiko terkena diabetes tipe 2 semakin besar.

GridHEALTH.id - Jika kita merokok, peluang kita terkena diabetes tipe 2 (T2D) meningkat 30% -40% jika dibandingkan dengan seseorang yang tidak merokok.

Pun Jika Anda sudah menderita diabetes, merokok dapat mempersulit pengendalian gula darah sehingga dapat memperburuk masalah kesehatan lainnya.

Jadi, salah satu hal terbaik yang dapat kita lakukan untuk kesehatan kita adalah berhenti merokok.

Lantas, bagaimana merokok dapat menyebabkan diabetes? Studi menunjukkan nikotin, bahan kimia aktif dalam rokok, dapat meningkatkan gula darah.

Nikotin juga berdampak buruk pada tubuh dengan banyak cara yang berhubungan dengan diabetes. Dengan merokok, kita berisiko mendapatkan;

1. Resistensi insulin. Nikotin mempersulit sel untuk merespons insulin. Padahal hormon itulah yang membantu tubuh menggunakan gula dalam darah. Jika terhambat dan gula tidak terbakar dalam tubuh,  tubuh akan mendapatkan kadar glukosa yang lebih tinggi.

Baca Juga: Buah dan Sayur Pembersih Nikotin di Dalam Tubuh, Wajib Bagi Perokok

Baca Juga: 1 dari 3 Anak Terkena Gangguan Mental Terkait Pandemi Covid-19, Studi

2. Peradangan. Bahan kimia dalam rokok merusak sel-sel tubuh.Ini bisa menyebabkan peradangan. Saat itulah tubuh mencoba menyembuhkan dirinya sendiri. Kerusakan semacam ini membuat tubuh lebih sulit untuk menggunakan insulin dengan cara yang benar.