Find Us On Social Media :

Tahukah, Seperti Apa Organ Reproduksi Perempuan yang Sehat Itu?

Ciri organ reproduksi perempuan yang sehat.

GridHEALTH.idOrgan reproduksi perempuan adalah yang unik dan juga kompleks.

Karenanya menjaga organ reprosukdi perempuan dengan maksimal adalah wajib bagi setiap perempuan.

Baca Juga: Ketahui Aneka Jenis Pembalut Wanita, Mulai Haid Sedikit hingga Deras-derasnya Pilihannya Ada di Sini!

Tujuannya supaya organ reproduksinya sehat.

Tapi tahukah, seperti apa ciri organ repruduksi perempuan yang sehat itu?

Sebelum membahasnya, wajib untuk mengetahui terlebih dahulu sistem organ reproduksi perempuan.

Ketahuilah, melansir laman Victoria State Goverments di betterhealth.vic.gov.au, sistem organ reproduksi perempuan terdiri dari vagina, rahim (uterus), saluran tuba dan ovarium:

Vagina - adalah saluran otot sepanjang sekitar 7,5 cm yang membentang dari leher rahim hingga alat kelamin, atau vulva

Uterus (rahim) -  adalah organ berotot, berbentuk seperti buah pir terbalik.

Lapisannya disebut endometrium.

Leher atau pintu masuk rahim adalah leher rahim, yang memiliki lubang kecil di tengahnya yang disebut os.

Baca Juga: Ini Saran Ahli Untuk Wanita Agar Miss V Tidak Rentan Terkena Infeksi

Saluran tuba (rahim) - saluran ini memanjang dari rahim, satu di setiap sisi.

Keduanya terbuka di dekat ovarium.

Tabung ini membawa sel telur (ovum) dari ovarium ke rahim

Ovarium - adalah dua kelenjar kecil berbentuk almond yang mengandung sel telur. Hormon seks juga dibuat oleh ovarium.

Organ reproduksi perempuan yang tidak sehat, kerap mengalami berbagai masalah kesehatan, seperti;

Dari sini tentu kita bisa memahami, organ reproduksi perempuan yang sehat itu adalah organ reproduksi yang tidak menunjukkan adanya gangguan.

Menurut dr. William Wahono, Sp.OG, melansir nakita.id (8 Maret 2021), organ reproduksi yang sehat itu cirinya, “Mulai dari tidak adanya keputihan abnormal, siklus haid teratur, tak masalah jika ada nyeri haid, tapi bukan rasa nyeri yang hebat.”

Nah, supaya organ reproduksi tetap sehat, dr. William membagikan beberapa tipsnya;

Baca Juga: Jarang Disadari, 7 Tanda Ini Bisa Jadi Awal dari Pertumbuhan Kanker Serviks

“Hindari makanan yang berminyak, mengandung kolesterol, semua makanan yang ‘enak’ itu dibatasi,” ujar dr. William.

Olahraga penting bagi kesehatan reproduksi. Dengan berolahraga metabolisme tubuh akan tetap terjaga dan otomatis organ reproduksi pun sehat.

Penting juga, selalu menjaga kebersihan organ intimnya.

Baca Juga: Sebelum Berhubungan Badan, Ketahui Durasi Sperma Bertahan di Dalam Organ Intim Wanita

Untuk hal ini, penggunaan produk pembersih organ intim sebenarnya tidak diperlukan oleh perempuan.

Sebab bisa mematikan kuman alami yang memang ada pada vagina.

“Produk pembersih kewanitaan justru sebaiknya tidak digunakan, karena itu bisa membunuh kuman-kuman normal yang ada pada vagina,” ucap dr. William Wahono, Sp.OG, Dokter Kandungan dari Klinik Fertilitas Bocah Indonesia.  

Baca Juga: Tak Hanya Pusing atau Sakit Pinggang, Ini Gejala Lain Menstruasi Segera Datang

“Membersihkan organ intim cukup dengan air mengalir. Menggunakan sabun biasa juga tidak apa-apa,” ujar dr. William.(*)

#berantasstunting

#HadapiCorona

#BijakGGL