Find Us On Social Media :

Cara Mudah Menurunkan Kolesterol Tinggi, Ternyata Cukup Makan 5 Sayuran Ini Secara Rutin

Makan sayur untuk menurunkan kolesterol tinggi.

GridHEALTH.id - Bagi mereka yang menderita kolesterol tinggi adabaiknya mulai berhati-hati.

Sebab jika terus dibiarkan dapat berisiko terhadap kesehatan dan keselamatan nyawa.

Dalam artikel berjudul High Cholesterol: What It Can Do to You yang dipublish WebMD (14/9/2012), disebutkan bahwa kolesterol tinggi dapat memicu terjadinya serangan jantung dan penyakit stroke.

Hal ini terjadi karena kolesterol tinggi dapat menyebabkan penyempitan dan pengerasan pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi tidak normal (arterosklerosis).

Baca Juga: Beda Dengan Santan Biasa, Santan Kedelai Ternyata Ampuh Menurunkan Kolesterol

Jika pembuluh darah sepenuhnya tersumbat bahkan sampai pecah, ini bisa menjurus pada serangan jantung dan penyakit stroke.

Agar terhindar dari risiko tersebut penting bagi kita untuk mengontrol kadar kolesterol tetap normal sejak dini.

Bagi kita yang ingin menurunkan kolesterol tinggi, sebenarnya ada cara mudah yang bisa dilakukan, yaitu mencoba makan 5 jenis sayuran ini secara rutin.