GridHEALTH.id - Minum susu sapi berguna untuk memenuhi asupan gizi seimbang yang diperlukan tubuh.
Tapi tahukah susu sapi yang ada selama ini ternyata terbagi menjadi dua, yakni susu sapi A1 dan susu sapi A2.
Istilah tersebut bukan merujuk pada kandungan di dalam susu tetapi tipe pada sapi.
Baca Juga: Aneka Makanan dan Minuman Untuk Dikonsumsi Agar Sukses Menyusui
Diketahui nutrisi susu yang dihasilkan sapi A1 dan sapi A2 sangatlah berbeda.
Dimana dengan alasan kesehatan, sebaiknya kita mengonsumsi susu sapi A2 ketimbang susu sapi A1.
Sebab alih-alih menyehatkan, minum susu sapi A1 justru bisa memicu penyakit berbahaya.