Find Us On Social Media :

5 Cara Meningkatkan Imunitas Tubuh dengan Signifikan, Penting Dilakukan Saat Puasa

Jauh stres, tidur cukup. tetap aktif, makan cukup, adalah cara mudah tingkatkan imunitas secara signifikan.

GridHEALTH.id - Menjaga sistem kekebalan tubuh kita sangat lah penting, apalagi di saat pandemi Covid-19 seperti ini.

Sistem kekebalan melindungi tubuh dari infeksi. Seseorang dengan sistem kekebalan yang lemah mungkin lebih rentan terhadap infeksi yang lebih sering.

Sel darah putih, antibodi, dan komponen lainnya, termasuk organ dan kelenjar getah bening, membentuk sistem kekebalan tubuh.

Banyak gangguan yang dapat melemahkan sistem kekebalan dan menyebabkan seseorang menjadi terganggu kekebalannya.

Baca Juga: Akibat Jika Tubuh Kekurangan Vitamin B6, Kekebalan Tubuh Melemah

Gangguan ini bisa berkisar dari ringan hingga berat. Ada yang hadir sejak lahir, ada pula yang berasal dari faktor lingkungan.

Orang dengan sistem kekebalan yang lemah memiliki risiko lebih tinggi untuk sering mengalami infeksi dan gejala yang parah.

Mereka mungkin lebih rentan terhadap pneumonia dan kondisi lainnya. Bakteri dan virus, termasuk virus yang menyebabkan infeksi COVID-19.

Hal ini dapat berdampak buruk pada seseorang dengan sistem kekebalan yang terganggu.

Baca Juga: Qailulah, Andalan Waktu Tidur Rasullullah Nabi Muhammad SAW di Bulan Ramadan Agar Fit Menjalankan Ibadah dan Puasa