Find Us On Social Media :

Masuk Masa MPASI, Anak Wajib Konsumsi Jenis Serat Ini Demi Kesehatan Tumbuh Kembangnya

Jenis serat yang tepat diberikan saat masa MPASI

Menurut ahli nutrisi dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Prof. DR. Dr. Saptawati Bardosono, MSc, angka kecukupan serat untuk anak usia 6-11 bulan yaitu sekitar 11 gram per hari.

Namun sayangnya, berdasarkan penelitian yang dilakukannya pada tahun 2020, angka kecukupan serat anak Indonesia usai 6-11 bulan masih di bawa rata-rata, yaitu sekitar 4,36 gram per hari.

Baca Juga: 5 Penyebab Sakit Kepala Belakang Tak Biasa yang Harus Diwaspadai

Padahal menurutnya, orangtua perlu memiliki pengetahuan yang cukup serta kejelian dalam memilih dan memberikan makanan yang berserat tinggi kepada anak agar dapat mendukung mengoptimalkan tumbuh kembangnya. 

"Cara mudah untuk memastikan anak mendapat cukup serat adalah dengan memperkenalkan anak dengan berbagai jenis serat, hingga membiasakan konsumsi makanan berserat," ujar Prof. Tati dalam Konferensi Pers Virtual Peluncuran Program Kampanye “Jam Makan Serat”, Kamis (3/6/2021).

Lantas, jenis serat seperti apa yang tepat dan baik untuk diberikan pada bayi di masa MPASI?