Find Us On Social Media :

7 Makanan Rumahan Untuk Mengatasi Kulit Kering yang Memalukan dan Menyakitkan

7 makanan rumahan untuk mengatasi kulit kering.

1. Minyak kelapa

Selain baik untuk memasak, minyak kelapa juga ternyata memiliki manfaat baik untuk kesehatan kulit.

Hal ini pun sudah dibuktikan dalam sebuah penelitian yang diterbitkan oleh jurnal Dermatitis, minyak kelapa mengandung antioksidan yang dapat membantu memperbaiki kulit pada mereka yang mengalami dermatitis atopik.

Tak hanya mampu membantu melembabkan kulit, makanan satu ini juga baik untuk kesehatan rambut dan kuku.

Baca Juga: Covid-19 Bikin Krisis Oksigen di India, Pejabat Ini Punya Ide Tanam Pohon Massal

2. Ikan dengan lemak baik

Makanan satu ini memang dikenal memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh, termasuk kulit.

Jenis ikan berlemak seperti salmon, tuna, kembung, teri, ataupun tongkol memiliki nutrisi berupa asam lemak omega 3 yang tinggi.

Asam lemak pada ikan telah terbukti dapat mengurangi peradangan yang disebabkan oleh paparan sinar UV dan dapat membantu mengurangi risiko masalah peradangan kulit seperti psoriasis, dermatitis, dan kulit kering.

Seorang pelatih kesehatan di Interactive Health di Chicago, Kerry Clifford, RD menyarankan untuk makan setidaknya empat ons ikan dua kali dalam seminggu untuk mendapatkan kulit yang sehat dan lembap.

Baca Juga: Masih Sering Minum Kopi saat Hamil Muda? Hindari Mulai Sekarang, Jika Tak Ingin Masalah Kehamilan Ini Datang