Find Us On Social Media :

Pengobatan Norovirus, Pasien Jangan Sampai Dehidrasi, Terutama Pada Lansia dan Anak-anak

Pengobatan gasteroentritis akibat norovirus utamanya penderita harus banyak minum.

GridHEALTH.id - Norovirus, adalah penyebab umum penyakit, diare, dan gastroenteritis. Meskipun norovirus lebih sering menyebabkan infeksi selama bulan-bulan musim dingin, norovirus dapat menyerang orang kapan saja sepanjang tahun.

Orang terkadang salah menyebut infeksi norovirus sebagai "flu perut." Istilah medisnya adalah gastroenteritis, dan tidak ada hubungannya dengan flu, yaitu infeksi saluran pernapasan.

Virus juga dapat menyebar dengan menyentuh mulut dengan tangan yang sama yang digunakan untuk menyentuh seseorang yang memiliki norovirus atau permukaan yang terkontaminasi

Mungkin sulit untuk menghilangkan norovirus karena mereka dapat bertahan hidup dalam suhu panas dan dingin, dan mereka tahan terhadap banyak disinfektan.

Gejala norovirus yang muncul biasanya mual, muntah, sakit perut, kram perut, diare berair, merasa tidak enak badan dan lesu, demam dan kedinginan, yang biasanya ringan. Tubuh penderita juga terasa pegal-pegal dan sakit.

Selama periode singkat ketika gejala muncul, orang bisa merasa sangat sakit dan muntah berkali-kali dalam sehari.

Baca Juga: Mengenal Gejala Norovirus, Infeksi Virus Sebabkan Gangguan Pencernaan

Baca Juga: Diabetes Tipe 3 Sering Dihubungkan dengan Alzheimer, Ini Sebabnya

CDC mencatat bahwa tanda dan gejala biasanya berlangsung 1-3 hari dan muncul antara 12 dan 48 jam setelah infeksi awal. Dalam beberapa kasus, diare dapat berlangsung lebih dari 3 hari.