GridHEALTH.id - Cantengan (ingrow nail) adalah penyakit infeksi bakteri atau jamur yang berkembang di sekitar kuku jari tangan dan kaki.
Kaki cantengan atau cantengan di kuku tangan dapat muncul dalam hitungan hari sampai minggu, tergantung penyebabnya.
Infeksi yang ringan bisa diatasi dengan mudah. Namun, saat dibiarkan sampai kronis, cantengan bisa parah dan sampai membuat kuku terlepas.
Melansir Medical News Today, beberapa gejala atau ciri-ciri cantengan antara lain kulit kemerahan dan bengkak di sekitar kuku yang teriritasi, timbul gumpalan nanah di sekitar kuku yang teriritasi dan kuku berubah bentuk, warna.
Cantengan umumnya disebabkan bakteri candida, staphylococcus, dan enterococcus. Infeksi dapat terjadi saat kuman menyelinap ke kulit kuku yang bermasalah.
Baca Juga: Infeksi Jamur di Kuku, Ini 7 Pengobatan Rumahan Untuk Mengatasinya
Baca Juga: Banyak Menangis Bisa Sebabkan Mata Jadi Bintitan? Ternyata Hoaks
Risiko cantengan meningkat bagi perempuan, penderita diabetes, penderita dermatitis, pemilik daya tahan tubuh lemah, dan orang yang telapak tangan dan kakinya sering basah.