Find Us On Social Media :

Kenali Penyebab Kanker Serviks, Jenis Kanker yang Menyerang Perempuan

Kanker serviks disebabkan oleh human papillomavirus.

Kanker serviks ini adalah salah satu kanker pada wanita yang disebabkan oleh HPV atau Human papillomavirus,” kata dokter Chamim, Kamis (04/11/2021).

Dia juga menjelaskan mengenai bagaimana virus HPV itu bisa sampai ke serviks dan menyebabkan penyakit.

“Nah itulah kemudian diteliti dan diketahui, ternyata kanker ini (kanker serviks) atau virus ini (HPV), paling banyak disebabkan atau ditularkan melalui hubungan seksual,” ujarnya.

Dokter Chamim menjelaskan, bahwa saat seorang perempuan yang sudah aktif melakukan hubungan seksual, maka terdapat bagian mukosa yang terkelupas.

Mukosa adalah lapisan kulit dalam, yang memiliki keterlibatan dalam proses absorpsi dan sekresi. Jika terluka, maka virus atau bakteri bisa lebih mudah masuk dan menyebabkan infeksi.

Baca Juga: Mantan Presiden SBY Berangkat ke Mayo Clinic di AS Untuk Obati Kanker Prostat, Kanker Paling Ditakuti Pria