Find Us On Social Media :

Ini Dia 7 Vaksin Covid-19 Disetujui WHO Untuk Penggunaan Darurat

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) rilis nama tujuh vaksin Covid-19 untuk penggunaan darurat.

4. Johnson & Johnson

WHO mendaftarkan vaksin COVID-19 Ad26.COV2.S, yang dikembangkan oleh Janssen (Johnson & Johnson), untuk penggunaan darurat di semua negara dan untuk peluncuran COVAX pada 12 Maret 2021.

5. Vaksin Moderna

Vaksin Moderna COVID-19 (mRNA 1273) menjadi vaksin kelima yang menerima validasi darurat dari WHO, ketika organisasi tersebut mendaftarkannya untuk penggunaan darurat pada 30 April 2021.

6. Vaksin Sinopharm

WHO pada 7 Mei 2021 mendaftarkan vaksin Sinopharm COVID-19 untuk penggunaan darurat, memberikan lampu hijau untuk penggunaan globalnya. Vaksin Sinopharm diproduksi oleh Beijing Bio-Institute of Biological Products Co Ltd, anak perusahaan China National Biotec Group (CNBG).

Baca Juga: Penting Menjadi Ibu yang Bahagia Karena Menjadi Kunci Anak Sehat

Baca Juga: Hindari Buah Kering dan Jus Bila Menyandang Diabetes, Ini Alasannya

7. Sinovac CoronaVac

Vaksin Sinovac-CoronaVac COVID-19, yang diproduksi oleh perusahaan farmasi Sinovac yang berbasis di Beijing, menerima validasi WHO untuk penggunaan darurat pada 1 Juni 2021. (*)