GridHEALTH.id - Olahraga adalah bagian penting yang perlu rutin dilakukan oleh para penyandang diabetes.
Olahraga sangat bermanfaat bagi penyandang diabetes karena;
- Membantu mengelola kadar gula darah pada level target
- Meningkatkan kebugaran secara keseluruhan
- Membantu mengelola berat badang
- Mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke
- Meningkatkan kesejahteraan
Baca Juga: Virus Corona Sebabkan Kadar Gula Darah Tinggi Pada yang Terinfeksi
Tetapi diabetes dan olahraga juga menimbulkan tantangan yang unik. Untuk berolahraga dengan aman, kita harus melacak gula darah sebelum, selama, dan setelah aktivitas fisik.