GridHEALTH.id - Penyandang diabetes masih perlu medapatkan asupan karbohidarat.
Hal ini penting sebagai sumber energi mereka.
Meski demikian asupan karbohidrat ini tidak boleh sembarangan, ada aturannya.
Sebab bagaimana pun juga asupan kabohidarat akan mempengaruhi kadar gula darah (glukosa) nantinya.
Lantas bagaimana cara menghitung asupan karboohidrat untuk penyandang diabetes?
Menuru tpenjelasan di laman cdc.gov (15/4/2021), bahwa asupan karbohidrat setiap penyandang diabetes berbeda-beda, tergantung kondisinya masing-masing.
Baca Juga: Apakah Reinfeksi Covid-19, Siapa Paling Berisiko, Gejalanya Lebih Parah?
Jumlah yang dapat kita makan dan tetap dalam kisaran gula darah target tergantung pada usia, berat badan, tingkat aktivitas, dan faktor lainnya.
Rata-rata, penyandang diabetes harus berusaha mendapatkan sekitar setengah dari kalori mereka dari karbohidrat.
Itu berarti jika kita biasanya makan sekitar 1.800 kalori sehari untuk menjaga berat badan yang sehat, sekitar 800 hingga 900 kalori bisa berasal dari karbohidrat.
Dengan 4 kalori per gram, itu berarti 200-225 gram karbohidrat sehari.
Cobalah untuk makan dengan jumlah karbohidrat yang sama setiap kali makan untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil sepanjang hari.
Sementara itu melansir laman WebMD (7/2/2021), jika kita menderita diabetes, catat berapa banyak karbohidrat yang dapat kita makan dan ikuti tips berikut ini:
Baca Juga: Cara Menggunakan Insulin Pen Untuk Penyandang Diabetes, Jangan Keliru