Find Us On Social Media :

5 Obat Herbal untuk Atasi Batuk Pada Anak-anak, Mudah Didapatkan

Mengatasi batuk pada anak menggunakan obat herbal.

GridHEALTH.idBatuk yang dialami oleh anak-anak dianggap sebagai hal yang wajar, karena sudah cukup sering terjadi.

Biasanya, ini merupakan salah satu gejala dari kondisi lain seperti flu, alergi, ataupun radang tenggorokan.

“Batuk sebenarnya membantu anak membersihkan lendir dari saluran napas,” kata Tracy Nailor, MD, MPH, Dokter Perawatan Urgent Anak di Children’s Healthcare of Atlanta.

Menurutnya, orangtua hanya perlu khawatir ketika batuk anak disertai dnegan demam tinggi atau kesulitan bernapas, dilansir dari laman Children’s Health of Atlanta, Jumat (11/03/2022).

Namun, orangtua tentunya tidak akan tega melihat anaknya yang sedang batuk. Karena dapat membuat anak merasa tidak nyaman.

Apalagi jika batuk terjadi pada malam hari, sehingga membuat anak harus terbangun dari tidurnya.

Sehingga penggunaan obat batuk pun menjadi kunci untuk mengatasi ketidaknyamanan yang dirasakan oleh anak.

Berikut adalah beberapa obat batuk alami yang bisa diberikan kepada anak di rumah.

1. Akar marshmallow

Baca Juga: Kenali Gejala Hipertensi Paru Pada Anak dan Cara Penanganannya

Melansir Medical News Today, Jumat (11/03/2022), akar marshmallow merupakan herbal yang mempunyai sejarah panjang sebagai obat batuk dan sakit tenggorokan.

Herbal ini dapat meredakan iritasi akibat batuk karena kandungan lendirnya yang tinggi. Lendir adalah zat kental dan lengket yang melapisi tenggorokan.

2. Madu

Selain sebagai pemanis alami, madu juga dapat menjadi obat batuk bagi anak yang membantunya meredakan sakit tenggorokan.

Selain itu, madu juga mempunyai sifat antibakteri yang dapat membantu mengatasi infeksi. Tetapi, anak di bawah satu tahun belum boleh mengonsumsi madu karena khawatir botulisme (keracunan serius).

3. Elderberry

Elderberry dikenal sebagai obat herbal yang dapat menangkal virus. Secara medis, buah ini telah bekerja dengan cukup baik untuk mengendalikan flu.

Manfaat lain dari elderberry yakni dapat memperkuat sistem imun, yang dibutuhkan tubuh untuk melawan penyakit.

4. Lemon

Baca Juga: Asam Lambung Pada Anak, Makan Makanan Ini Agar Tidak Mudah Kambuh

Lemon mengandung vitamin C yang baik untuk mengatasi flu dan penyebab lain dari batuk. Buah ini juga kaya akan asam sitrat yang dikenal mampu melawan bakteri dan virus.

Lemon segar dapat membantu memecahkan lendir yang menyebabkan batuk serta menenangkan tenggorokan yang teritasi.

5. Minyak esensial

Terdapat sejumlah minyak esensial yang bermanfaat untuk mengatasi batuk, di antaranya lemon, kayu putih, lavender, peppermint, rosemary, dan tea tree.

Namun, orangtua perlu hati-hati saat menggunakannya. Jika anak berusia di bawah 6 tahun, maka rasio pengenceran paling aman adalah 0,25 persen.

Sedangkan jika di atas 6 tahun, dapat ditingkatkan menjadi 1 persen.

Selain menggunakan bahan-bahan herbal, orangtua juga bisa memberikan anak obat batuk yang dijual secara bebas di apotek.

Akan tetapi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti rekomendasi dosis sesuai berat badan, bahan aktif yang digunakan, dan selalu mengikuti petunjuk pada label kemasan.

Hindari aspirin atau obat yang mengadung salisilat. Ini karena kedua kandungan obat tersebut dikatkan dengan sindrom Reye, penyakit yang berakibat fatal bagi anak.

Baca Juga: Batuk Tak Kunjung Hilang Usai Negatif Covid-19, Ini Cara Mengobatinya