Find Us On Social Media :

Cara Komorbid Memperparah Kondisi Pasien Covid-19, Dari Penyakit Jantung Hingga Diabetes Melitus

Perawatan pasien Covid-19 bagi orang dengan komorbid.

GridHEALTH.id - Nampaknya sudah menjadi rahasia umum jika komorbid (penyakit penyerta) dapat memperparah kondisi pasien Covid-19.

Bahkan kebanyakan pasien Covid-19 yang meninggal dunia dilaporkan ternyata memiliki komorbid.

Diketahui komorbid itu sendiri singkatnya adalah penyakit riwayat yang dialami oleh pasien.

Bahaya penyakit penyerta untuk pasien Covid-19 ini pun diakui Dekan Fakultas Kedokteran UNS Prof Reviono, seperti dilansir dari Kompas.com (17/2/2022).

Menurutnya komorbid itu berbahaya apalagi yang menyebabkan menurunkan sistem kekebalan tubuh.

"Pada dasarnya komorbid yang menurunkan kekebalan tubuh itu berbahaya," ujar Reviono.

Adapun beberapa penyakit penyerta yang diketahui menyerang sistem kekebalan tubuh diantaranya seperti penyakit jantung koroner, hipertensi gagal ginjal, asma, bronkitis kronik, kanker, diabetes, dan masih banyak lagi.

Lantas bagaimana cara komorbid memperparah kondisi pasien Covid-19?

Berikut penjelasan Reviono selengkapnya.

Baca Juga: Maksa Pulang ke Rumah Saat Dirawat, Pasien Covid-19 di Solo Meninggal, 1-16 Februari ada 9 Kasus

- Penyakit Jantung

Pada penyakit jantung, selain menyerang kekebalan, penyakit ini juga dapat membuat komplikasi.