Find Us On Social Media :

Tips Menjaga Kesehatan Paru-paru, Cukup Rutin Konsumsi 5 Makanan Ini

Rahasia menjaga kesehatan paru-paru.

GridHEALTH.idParu-paru merupakan organ tubuh yang mempunyai fungsi penting bagi kehidupan.

Paru-paru menyediakan oksigen dan menjaga setiap organ lain berfungsi dengan mengeluarkan karbon dioksida dari tubuh.

Sayangnya, terdapat beberapa hal yang bisa menganggu kesehatan paru-paru, seperti genetika, penyakit, dan kondisi lingkungan sekitar, dikutip dari Respiratory Health Association.

Nah, kalau kesehatan paru-paru sudah terganggu, maka kualitas hidup seseorang pun akan mengalami penurunan.

Oleh karena itu, penting untuk selalu menjaga kesehatan paru-paru dengan cara menjalani gaya hidup dan pola makan sehat.

Dilansir dari Healthline, berikut adalah enam makanan yang wajib dikonsumsi untuk menjaga kesehatan paru-paru.

1. Apel

Riset menunjukkan, rutin makan apel bisa membantu menjaga paru-paru berfungsi normal. Makan apel dikaitkan dengan penurunan fungsi paru-paru yang lebih lambat pada matan perokok.

Selain itu, mengonsumsi buah apel lima atau lebih per minggu juga bisa mengurangi risiko paru-paru mengalami PPOK (penyakit paru obstruktif kronis).

Baca Juga: Bahaya Mikroplastik, PET Salah Satu Partikel Plastik yang Ditemukan di Paru-paru Manusia

Semua manfaat itu bisa didapatkan, karena apel memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, berkat flavonoid dan vitamin C.

2. Kunyit

Kurkumin, senyawa aktif yang ditemukan dalam kunyit, mempunyai manfaat yang luar biasa untuk mendukung fungsi paru-paru.

Faktanya, asupan kurkumin yang tinggi pada para perokok dapat meningkatkan fungsi paru-paru 9,2 persen lebih besar, dibandingkan dengan perokok yang tidak mengonsumsinya.

3. Bluberry

Blueberry kaya akan nutrisi dan rutin mengonsumsinya dapat melindungi kesehatan dan fungsi paru-paru.

Buah ini diketahui kaya akan antosianin, termasuk malvidin, cyanidin, peonidin, delphinidin, dan petunidin. Antosianin adalah pigmen kuat yang terbukti mampu melindungi jaringan paru-paru dari kerusakan oksidatif.

4. Kol merah

Bisa ditemukan dengan mudah di pasar, kol merah juga merupakan sumber antosianin, selain buah blueberry.

Baca Juga: Tak Hanya Merusak Paru-paru, Ini 3 Gangguan Mata Akibat Merokok

Selain antosianin, manfaat kol merah untuk paru-paru juga bisa didapatkan dari serat yang cukup tinggi. Mengonsumsi makanan berserat dapat memperbaiki fungsi paru-paru.

5. Cokelat

Kakao dan produk olahannya seperti cokelat hitam tinggi akan antioksidan flavonoid dan mengandung senyawa bernama theobromine, yang membantu mengendurkan saluran udara di paru-paru.

Asupan kakao juga dapat menurunkan risiko dari gejala alergi pernapasan dan dapat membantu melindungi terhadap kanker paru-paru.

Penelitian yang melibatkan 55.000 orang, menemukan bahwa orang yang mengonsumsi makanan dengan flavonoid tinggi, mempunyai paru-paru yang lebih sehat dibandingkan mereka yang tidak mengonsumsinya.(*)

Baca Juga: Jus Nanas Ampuh Mengobati Batuk yang Mengganjal, Mitos atau Fakta?