Find Us On Social Media :

Kanker Usus Ibunda Kiki Farrel Muncul Lagi, 10 Fakta Tentang Kekambuhan Kanker Usus yang Perlu Diketahui Pasien dan Keluarganya

Kiki Farrel dan ibunya, Mama Dahlia. Sang ibu sempat sembuh dari kanker usus besar kemudian kambuh lagi.

GridHEALTH.id - Kiki Farrel membagikan kabar bahwa ibunya, Mama Dahlia, kembali menderita kanker setelah kondisinya sempat membaik.

Dalam unggahan instagramnya, pemain Tukang Bubur Naik Haji The Series ini menceritakan bahwa ibunya berjuang melawan penyakitnya sejak September 2020 lalu.

Sang ibu sudah menjalani radioterapi sejak Desember tahun lalu hingga Februari ini.

"Tinggal tunggu proses pengobatan selanjutnya. Karena kankernya muncul lagi. Tapi semoga ada keajaiban tiba-tiba kankernya tidak perlu di operasi," tutur Kiki Farrel.

Kanker memang dapat muncul kembali. Baik setelah perawatan pertama, setelah operasi, atau setelah mengonsumsi obat kanker atau radioterapi.

Jika kanker usus besar kambuh lagi, tim onkologi akan mengembangkan rencana perawatan untuk mengatasinya.

Dokter telah membuat kemajuan dalam mengobati kekambuhan kanker usus besar, dan prospek pasien telah meningkat selama beberapa dekade terakhir.

Dengan penyakit serius seperti kanker, mengetahui kemungkinan kekambuhan berdasarkan stadium kanker usus besar, serta pilihan pengobatan yang inovatif, akan mempersiapkan kita untuk membuat keputusan jika atau kapan kanker kambuh.

Berikut 10 hal yang dokter ingin agar pasien mengetahui sehingga perawatan kanker yang kambuh lagi bisa didiskusikan bersama antara tim dokter, pasien, dan keluarga pasien;

Baca Juga: Kanker Usus Besar Serang Usia Muda, Ini Gejala dan Cara Mencegah

Baca Juga: Ingin Segera Berhenti Merokok, Stop Mengkonsumsi Minuman Ini

1. “Kemungkinan kambuhnya kanker usus besar berkaitan dengan stadium di mana kanker pertama kali didiagnosis.”Kanker usus besar dikategorikan oleh salah satu dari empat tahap, masing-masing lebih maju dari yang sebelumnya.

"Jika kita memiliki seseorang pada stadium I atau II, kemungkinan kanker berulang jauh lebih kecil daripada stadium III," kata Muffaddal Morkas, MD, ahli onkologi medis dan hematologi di Texas Oncology, Houston Memorial City.