Find Us On Social Media :

Kebiasan Menarik Rambut Hingga Bunyi untuk Atasi Pusing Bisa Sebabkan Pendarahan

Kebiasaan menarik rambut untuk hilangkan pusing, bisa menyebabkan rambut rontok hingga pendarahan.

GridHEALTH.id – Belakangan ini, jagat media sosial TikTok diramaikan dengan video yang memperlihatkan seseorang mengatasi sakit kepala dengan cara menarik rambut.

Metode menarik rambut untuk mengobati sakit kepala cukup sering dilakukan oleh orang-orang, dengan alasan efeknya lebih cepat daripada minum obat.

Namun perlu dipahami, menarik rambut hingga mengeluarkan bunyi “pop” bukan cara yang tepat untuk dilakukan.

Dilansir dari Johns Hopkins Medicine, sakit kepala adalah rasa nyeri atau tidak nyaman yang bisa dirasakan di kepala ataupun wajah.

Sakit kepala sangat bervariasi, tergantung pada lokasi dan intensitas rasa sakit yang ditimbulkan. Ini merupakan masalah kesehatan yang paling umum terjadi.

Penyebab sakit kepala dibagi dalam dua kategori, utama dan sekunder. Penyebab sakit kepala primer umumnya disebabkan oleh ketegangan otot atau efek dari makanan tertentu.

Faktor-faktor lain yang juga bisa memicunya adalah efek samping obat, dehidrasi, atau perubahan hormon.

Sedangkan sakit kepala sekunder biasanya merupakan bagian dari salah satu gejala dari penyakit lain, misalnya cedera di leher, masalah mata, gigi, atau infeksi sinus.

Sakit kepala memang dapat menimbulkan rasa tidak nyaman dan akhirnya membuat aktivitas terganggu. Namun, jangan sesekali mencoba menarik rambut saat sakit kepala atau disebut scalp popping.

Baca Juga: Gejala Stroke pada Perempuan dan Lak-laki Ada Bedanya, Klik di Sini

Asisten profesor klinis di Departemen Neurologi di Vanderbit University Dr Jan Brandes mengatakan, tarik rambut untuk hilangkan sakit kepala adalah cara yang salah dan sama sekali tidak membantu.

Menurutnya, cara ini hanya akan menimbulkan rasa sakit baru yang membuat seseorang teralihkan dari nyeri sakit kepala.