Find Us On Social Media :

5 Cara Aman Makan Daging Sapi Tanpa Khawatir Terkena Diabetes

Ilmuwan dari Harvard menemukan bahwa makan daging sapi yang dibakar dengan suhu tinggi, berisiko diabetes.

GridHEALTH.id - Daging sapi merupakan sumber protein terbaik yang sudah sangat umum dikonsumsi masyarakat.

Protein dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga kesehatan tulang dan fungsi tubuh secara keseluruhan.

Namun, seseorang terkadang ragu untuk makan daging sapi, karena dianggap dapat meningkatkan risiko penyakit kronis, seperti diabetes.

Melansir dari National University of Singapore (11/5/2018), makan daging sapi terlalu banyak, dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2.

Daging merah, seperti daging sapi, merupakan sumber lemak jenuh, kolesterol, protein, dan zat besi.

Makanya para ilmuwan percaya, makan daging sapi berlebihan berkontribusi dalam meningkatkan risiko penyakit diabetes. 

Klaim itu dihubungkan dengan kelebihan zat besi dalam tubuh akibat makan daging sapi, yang menyebabkan resistensi insulin dan meningkatkan kadar gula darah.

Selain karena makan daging sapi dan kandungan esensial di dalamnya, risiko penyakit diabetes juga datang dari cara memasaknya.

Dilansir dari Harvard School of Public Health, memasak daging sapi dengan suhu yang sangat panas, seperti dipanggang, dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2.

Baca Juga: Perawatan Kaki Diabetes, Komplikasi yang Sering Menyerang Pasien Diabetes

Hal itu telah diteliti oleh para peneliti dari Harvard Chan School of Public Health's Department of Nutrition.

Berdasarkan data lebih dari 289.000 partisipan, peneliti menemukan bahwa orang yang paling sering makan daging sapi dalam suhu tinggi, 1,5 kali lebih mungkin terkena diabetes tipe 2.