Find Us On Social Media :

Ciri Daging Beku dari Freezer yang Masih dan Tidak Layak Konsumsi

Kenali ciri daging beku dari freezer yang masih layak dan tidak layak konsumsi.

Ciri daging beku dari freezer yang tidak layak konsumsi

1. Perubahan warna - daging yang sudah berubah warna meskipun masih beku dan berada di freezer mengindikasikan daging telah bersentuhan dengan udara sehingga tekstur daging menjadi kering dan kasar selain warna berubah, secara teknis masih layak dikonsumsi namun rasanya sudah tidak seenak sebelumnya.

2. Tekstur daging lengket dan berlendir - daging beku dari freezer yang setelah dipegang terdapat lendir dan lengket menandakan daging sudah kadaluarsa dan tentu tidak layak dikonsumsi, hal ini bisa diketahui setelah daging beku dari freezer sudah mulai mencair.

3. Terdapat kristal es - kumpulan kristal es di dalam plastik pembungkus daging beku di freezer menunjukkan daging beku tersebut sudah mengalami freezer burn yang terbentuk dari air yang sebelumnya terkandung pada daging, sehingga saat dicairkan daging beku akan terlihat kering dan teroksidasi.

Kondisi seperti ini tentu sudah menjadikan daging beku dari freezer memiliki rasa dan tekstur yang sudah tidak sebaik sebelumnya, bahkan bisa menjadi ciri dari sudah tidak layak dikonsumsinya daging beku tersebut.

4. Memunculkan aroma tak sedap - ciri daging beku dari freezer yang sudah tidak layak dikonsumsi adalah memunculkan aroma atau bau tak sedap bahkan dalam posisi beku sekalipun, biasanya terjadi karena suhu di freezer yang tidak konsisten sehingga pembekuan tidak berjalan baik dan daging beku pun tetap mengalami pembusukan.

Itulah ciri-ciri daging beku dari freezer yang masih layak dan sudah tidak layak konsumsi, mulailah untuk memperhatikannya.(*)

Baca Juga: Menghindari Infeksi Pada Daging Kurban, Bagaimana Cara Menyimpannya?