Find Us On Social Media :

4 Manfaat Bawang Putih Bagi Ibu Hamil, Tapi Jangan Dimakan Berlebihan

Manfaat dan risiko makan bawang putih selama kehamilan.

Bawang putih memiliki senyawa ajaib bernama allicin, yang dapat menurunkan kadar kolesterol dan mejaganya tetap terkendali.

Senyawa tersebut juga membantu mengencerkan darah ibu hamil, sehingga berkurang risiko serangan jantung atau stroke.

3. Menambah berat badan bayi

Studi yang dipublikasikan di The Journal of Nutrition, mengungkapkan manfaat bawang putih bagi ibu hamil dalam meningkatkan berat badan bayi yang berisiko lahir prematur.

Eksperimen menunjukkan bahwa menambahkan ekstrak bawang putih ke sel-sel plasenta merangsang pertumbuhan.

Aktivitas enzim yang berkurang saat kehamilan yang berisiko, akan meningkat saat bawang putih dicampurkan dalam makanan.

4. Mengatasi pusing dan kelelahan

Baca Juga: 5 Cara Mudah Menurunkan Kolesterol, Salah Satunya Makan Bawang Putih

Jika saat hamil ibu sering merasa pusing dan kelelahan, bawang putih bisa menjadi solusinya, dikutip dari beingparenting.com.

Ibu hamil bisa menggunakan bawang putih saat memasak. Selain mengatasi kelelahan dan pusing, khasiatnya juga bisa dirasakan ketika sering muntah-muntah.

Efek samping bawang putih

Meski mempunyai manfaat bagi ibu hamil, tapi konsumsi bawang putih tidak boleh berlebihan karena dapat memengaruhi kondisi bayi.