Baca Juga: 4 Makanan Harus Dipantangan Pengidap Kolesterol Tinggi, Bukan Cuma Gorengan
Makan 2 ons kacang sehari, akan membantu menurunkan kadar LDL sebanyak 5%. Kacang juga mempunyai nutrisi tambahan yang dapat melindungi jantung.
Namun, karena hampir semua jenis kacang tinggi kalori, maka sebaiknya hanya dikonsumsi secukupnya saja, baik dimakan bersama olahan lain atau dijadikan camilan.
4. Alpukat
Melansir Mayo Clinic, makanan sehat penderita kolesterol selanjutnya adalah alpukat. Buah ini adalah sumber nutrisi yang kuat serta asam lemak tak jenuh tunggal (MUFA). Studi menunjukan kalau memasukan alpukat dalam pola makan sehari-hari dapat memperbaiki kadar kolesterol jahat (LDL).
Baca Juga: Manfaat Obat Darah Tinggi Alami Bawang Putih, Begini Aturan Mengonsumsi Agar Hipertensi Membaik
Cobalah gabungkan alpukat dengan salad atau dijadikan sebagai sandwich untuk camilan yang sehat.
5. Ikan
Ternyata, ikan juga termasuk ke dalam jenis makanan sehat yang baik bagi penderita kolesterol tinggi, terutama yang mengandung asam omega-3.
Meskipun sebenarnya asam omega-3 tidak mempunyai efek apapun pada kadar kolesterol jahat (LDL), tapi karena baik bagi jantung, maka disarankan oleh American Heart Association untuk dimakan dua ekor selama seminggu.
Jenis ikan yang dimaksud yakni ikan kembung, ikan haring, tuna, salmon, atau trout. Hindari mengolahnya dengan cara dibakar atau digoreng, karena dapat menambahkan lemak tidak sehat.
Supaya kadar kolesterol dalam tubuh tetap stabil, biasakan rutin mengonsumsi makanan sehat tersebut. (*)
Baca Juga: Resep Obat Herbal Penurun Kolesterol dr. Zaidul Akbar, Mudah Dibuat di Rumah