Find Us On Social Media :

Perut Kembung, Gejala Kanker Ovarium yang Seringkali Terabaikan

Kanker ovarium menyebabkan perut kembung lebih dari dua minggu.

GridHEALTH.id - Ovarium adalah bagian dari organ repdoduksi wanita dan menjadi tempat diproduksinya sel telur sebelum dibuahi.

Berkembangnya sel secara tidak normal di organ tersebut, menyebabkan seorang wanita mengidap kanker ovarium.

Dilansir dari Medline Plus, kanker ovarium memang termasuk golongan kanker yang langka. Tapi, ini menyebabkan lebih banyak kematian dibandingkan jenis kanker reproduksi wanita lainnya.

Semakin cepat kanker ovarium terdeteksi, maka lebih besar kemungkinan untuk sembuh.

Gejala kanker ovarium

Sayangnya, kanker ovarium sulit terdeteksi, karena sebagian besar mereka yang mengalaminya tidak merasakan gejala apapun.

Bahkan jika mengalami gejala pada kondisi awal, keluhan yang dirasakan terasa ringan, sehingga seringkali diabaikan.

Dilansir dari laman Ovarian Cancer Research Alliance (OCRA), terdapat beberapa kondisi yang sebenarnya merupakan tanda awal kanker ovarium tapi tidak disadari.

1. Perut kembung

2. Nyeri di pelvis atau bagian perut bawah

3. Sulit makan atau merasa cepat kenyang

Baca Juga: Perlu Diketahui Perbedaan Sariawan dan Kanker Mulut, Kenali 10 Gejala Awal Sejak Dini!