Find Us On Social Media :

Rutin Minum Susu dan Produk Olahannya, Risiko Diabetes Tipe 2 Turun 10 Persen

Agar risiko diabetes tipe 2 menurun, jenis susu yang diminum adalah yang rendah lemak.

GridHEALTH.id - Diabetes tipe 2 adalah penyakit kronis yang sebagian besar dipengaruhi oleh gaya hidup sehari-hari.

WHO menyebutkan, sekitar 95% orang yang ada di dunia merupakan penyandang diabetes tipe 2.

Diabetes tipe 2 terjadi saat tubuh mengalami resistensi insulin yang dihasilkan pankreas atau insulin yang dihasilkan tidak cukup banyak.

Insulin adalah hormon yang berfungsi untuk mengatur kadar gula darah dalam tubuh.

Melansir WHO.int, orang dewasa yang sakit diabetes, risiko terkena serangan jantung dan stroke dua hingga tiga kali lipat dibanding mereka yang tidak mengidapnya.

Komplikasi lain pun juga mengintai pengidap diabetes tipe 2, seperti gangguan penglihatan yang pada akhirnya bisa menyebabkan kebutaan.

Minum susu kurangi risiko diabetes

Rutin mengonsumsi susu biasanya dikaitkan dengan kekuatan tulang, yang mampu mencegah osteoporosis.

Ternyata tidak hanya itu, sebuah penelitian terbaru yang dilakukan oleh University of Naples Federico II di Itali, menemukan konsusmi susu dan produk olahannya dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2.

Akan tetapi, jenis susu yang dikonsumsi pun juga tidak boleh sembarangan. Yang terbaik adalah yang susus rendah lemak atau low fat.

Melansir Medical News Today, Selasa (20/9/2022), minum sekitar 200 gram atau hampir 1 cangkir susu diklaim dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2 sebesar 10%.

Baca Juga: 5 Cara Aman Makan Daging Sapi Tanpa Khawatir Terkena Diabetes